Dalam cerita wayang, terdapat tiga golongan penokohan, yaitu; dewa, manusia dan raksasa. berikut ini adalah salah satu tokoh dewi atau bidadari yang menghiasi cerita wayang.
3. Batari Durga
![]() |
BATARI DURGA |
Suami : Batara Kala
Tempat tinggal : Hutan Setra Gandamayit
Bentuk : Raseksi ( raksasa perempuan) yang bengis dan ganas.
BATARI DURGA
Pada awalnya dia adalah seorang putri yang cantik jelita. dia adalah seorang bidadari dengan mana Dewi Uma. ia sangat dicintai oleh Hyang Guru. suatu ketika disaat Hyang Guru menaiki lembu Nandini melihat keindahan jagad raya bersama dewi Uma,
Timbulah nafsu dari Sang Hyang Guru, namun Dewi Uma menolaknya karena sedang berada diatas lembu Nandini. karena sangat bernafsu maka kamnya( sperma) jatuh kelaut yang akhirnya lahirlah Batara Kala. lalu dewi Uma diajak pulang kekayangan.
Batara Guru sangat marah dan dikutuklah dewi Uma menjadi raseksi yang ganas dan bengis serta diusir untuk tinggal dihutan Setra Gandamayit.
Pada saat batar Guru memaksa dewi Uma, ia pun mengutuk perilaku batara Guru seperti Raksasa, maka jadilah batara guru mirip raksasa dengan memiliki caling.
batari Durga akan kembali ke bentuk semula jika diruwat oleh satria bungsu pandawa yaitu raden sadewa dalam lakon SUDAMALA atua DURGA RUWAT.
Batari durga di Setra Gandamayit memerintah para jin, iblis, banapati, gandruwo, engklek- engklek balung antandak dan sejenisnya.
0 comments:
Post a Comment